Bersama Kasi penerangan hukum, Yuni Priyono SH MH (kanan) Aspidsus Dr. Abdul Mubin, S.T., S.H., M.H, usai kegiatan (poto: ril)

Kejati Kalsel Gelar Kuliah Umum Hakordia 2025 di Fakultas Hukum ULM Banjarmasin

Banjarmasin, koranpelita.net

Dalam rangka Peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia)Tahun 2025,
Kejaksaan Tinggi (Kejati) Kalimantan Selatan (Kalsel) menyelenggarakan Kuliah Umum bersama mahasiswa/i di Fakultas Hukum Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Senin, 8 Desember 2025.

Kegiatan bertema ” Berantas Korupsi untuk Kemakmuran Rakyat” menghadirkan dua narasumber utama, yaitu Asisten
Tindak Pidana Khusus (Aspidsus) Dr. Abdul Mubin, S.T., S.H., M.H. dan Kepala
Seksi Penerangan Hukum (Kasi Penkum) Yuni Priyono, S.H., M.H.

“Materi yang disampaikan berfokus pada dinamika penanganan tindak
pidana korupsi, strategi pencegahan, serta penguatan integritas di kalangan
mahasiswa sebagai generasi penerus bangsa,” sebut Yuni Priyono dalam rilisnya.

Kuliah umum ini lanjut dia, menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Hakordia 2025
yang diselenggarakan oleh Kejati Kalsel, dengan tujuan memberikan edukasi hukum yang komprehensif serta meningkatkan
kesadaran antikorupsi di lingkungan akademik.

Menurutnya, mahasiswa Fakultas Hukum ULM mengikuti kegiatan dengan antusias
dan aktif berdialog selama sesi diskusi.

Melalui kegiatan ini pula, Kejaksaan Tinggi
Kalimantan Selatan berharap terjalin kerja sama berkelanjutan dengan
perguruan tinggi dalam membangun budaya antikorupsi sejak dini (ril/pik)

About Kontributor

Check Also

Fokus Diskusi HUT JR ke-9, Oligarki Modern Bisa Kapling Hutan dan Laut, Lebih Biadab Dari VOC Zaman Penjajah

Banjarmasin, koranpelita.com Dari masalah sosial, ekonomi, politik, demokrasi, kebebasan pers hingga minimnya kritik kontrol dari …